Pebulutangkis tunggal putra nasional Sony Dwi Kuncoro menjuarai Li-Ning Singapore Open Super Series. Sony berhasil menumbangkan pemain terbaik Thailand, Boonsak Ponsana melalui dua game langsung, 21-16, 21-16 pada pertandingan final di Singapore Indoor Stadium, Ahad (20/6).
Sony tidak mengalami banyak kesulitan saat bermain melawan pemain Thailand berperingkat sembilan dunia itu. Di game pertama, Sony terlihat berhati-hati dengan sedikit sekali membuat kesalahan sendiri. Dengan gaya permainannya yang tenang dan ulet, ia berhasil mengumpulkan angka dari dropshoot kerasnya dan kesalahan lawan.
Memasuki game kedua, permainan berjalan sangat ketat dan terjadi susul-menyusul angka. Sony kurang cermat mengamati bola, sehingga dua kali bola Ponsana yang ia kira keluar ternyata masuk. Selain itu, pengembalian bola dari Sony berulang kali melebar. Tetapi, pemain asal Surabaya berhasil memangkan game kedua sekaligus menjadi juara berkat keuletannya meladeni permainan Ponsana serta kejeliannya memanfaatkan kesempatan smash membuatnya menang.
Sebelumnya, pemain berperingkat sembilan dunia ini secara mengejutkan berhasil menyingkirkan pemain terbaik dunia Lee Chong Wei yang menjadi unggulan pertama di perempat final melalui tiga game, 7-21, 21-19, 21-15. Kesuksesan ini membuatnya percaya diri sehingga dengan mudah menumbangkan pemain India Kashyap Parupali dengan dua game langsung, 21-19, 22-20 di semifinal.
Di sektor tunggal putri, pemain terbaik India, Saena Nehwal menjadi juara setelah menumbangkan Tzu Ying Tai, 21-18, 21-15. Dan juara ganda putra ganda putra diraih pasangan Taiwan Chieh Min Fang/Sheng Mu Lee setelah menekuk pasanga veteran Amerika Serikat Howard Bach/Tony Gunawan, 21-14, 21-15.[Tempointeraktif]
Monday, June 21, 2010
Subscribe to:
Post Comments (Atom)
No comments:
Post a Comment
Mohon Dilarang Nyepam :)